Buku rekomendasi JLPT

Buku rekomendasi JLPT

UJIAN MNN BAB 2 UJIAN MNN BAB 4 BAB 8 KIRA KIRA

Bagi yang belajar bahasa Jepang pemula sampai mahir, rekomendasi buku bahasa Jepang JLPT adalah hal yang paling dicari agar nantinya materi bisa dipelajari dengan mudah dan pastinya lulus JLPT nantinya.

Belajar bahasa jepang untuk pemula

Bagi pembelajar bahasa jepang awal atau pembelajar bahasa Jepang pemula, mencari buku belajar yang tepat sangat penting. dengan buku tersebut, kamu akan mempelajari bahasa Jepang berulang sampai bukunya usang jika perlu agar isinya bisa masuk ke otak kita.

Namun buku bahasa Jepang yang ada sangat banyak. Bukan hanya berupa buku bahasa jepang, tapi juga ebook atau audio mp3. Lalu manakah yang tepat untuk belajar bahasa Jepang?

Baca Juga: Sumber belajar bahasa Jepang pemula

Tips mencari buku bahasa Jepang

Mudah dicari

dengan mudah dicarinya buku bahasa Jepang, maka kita akan gampang mendapatkan akses belajarnya. Salah satu buku bagus untuk belajar bahasa Jepang adalah Minna no nihongo. Ada di Tokopedia, Shopee atau Kinokuniya.

Seri buku bahasa Jepang lengkap

Dengan lengkapnya seri belajar bahasa Jepang, maka kamu akan dengan mudah mempelajari bahasa Jepang dari level awal sampai mahir.

Misal kamu ingin buku yang dikhususkan untuk Kanji, atau soal soal JLPT, maka kita akan dengan mudah mencari di setiap serinya

Baca Juga: Latihan soal JLPT

Ada audio bahasa Jepang

Karena JLPT ada soal berupa audio juga, maka pelajari ujian bahasa Jepang dari audio juga karena akan membuatmu tahu setiap kata yang keluar dari soal audio JLPT. Buku Minna no Nihongo ada latihan untuk audionya, jadi sangat bermanfaat.

Baca Juga: kelebihan buku Minna no nihongo

Buku belajar bahasa Jepang terkenal

bagi yang belajar bahasa Jepang di kursus, sekolah bahasa atau universitas, buku Minna no nihongo adalah buku bahasa Jepang yang sangat terkenal. Serinya ada banyak.

Bagi pembelajar bahasa Jepang pemula bisa menggunakan buku Minna no nihongo 1 dan Minna no nihongo 2 untuk belajar bahasa Jepang.

Aku sarankan menggunakan buku belajar bahasa jepang tipe terbaru yang harganya sedikit lebih mahal, tapi jauh lebih update isinya.

Buku Minna no nihongo terbaru bergambar batik jika kita beli di Indonesia. Bagi yang beli buku Minna no nihongo 1 dan Minna no nihongo 2 di toko lain atau luar negeri, pastikan bukunya edisi terbaru ya. Gambar Minna no nihongo atau MNN terbaru bergambar burung bangau dengan warna merah.

Buku minna no nihongo sering disarankan untuk belajar bahasa jepang karena bisa mengakomodir untuk rekomendasi buku JLPT N5, JLPT N4 dan JLPT N3. Untuk level yang tinggi aku lebih menyarankan buku yang lain.

Baca Juga: Download buku Minna no nihongo

Buku belajar bahasa jepang terbaik lain

Buku belajar bahasa Jepang lain yang menurutku cukup bagus dan sering juga digunakan adalah buku bahasa Jpang GENKI, SOUMATOME, atau KANZEN MASTER.

Buku buku tersebut agak susah ditemukan di Indonesia karena belum ada penerbit di Indonesia yang menerbitkannya. Alhasil kita yang ingin mendapatkan buku belajar bahasa jepang tersebut harus membelinya di luar negeri atau toko buku Kinokuniya.

Buku rekomendasi bahasa Jepang lokal

Meskipun beberapa rekomendasi buku bahasa jepang untuk JLPT berasal dari luar negeri atau jepang, buku yang diterbitkan di Indonesia juga ada yang cukup bagus lho. Buku tersebut adalah karya dari penerbit GAKUSHUDO.

Buku bahasa Jepang Gakushudo perlevel JLPT ada, jadi sangat mudah didapatkan buku bahasa Jepangnya. Kita bisa membeli di e commerce atau Gramedia manapun. Untuk harga juga masih tergolong terjangkau.

Buku bahasa jepang Gakushudo setahuku sampai level JLPT n2. Jadi bagi kamu yang ingin belajar bahasa jepang dengan lebih banyak latihannya, bisa beli buku tersebut.

Baca Juga: Download buku bahasa Jepang soumatome

Buku rekomendasi JLPT resmi

Bagi kamu yang ingin buku bahasa Jepang yang direkomendasikan resmi oleh JLPT, bisa menggunakan buku buku tersebut. Link buku rekomendasi buku bahasa Jepang bisa di dapatkan di link berikut ini

Buku rekomendasi resmi JLPT